Di tengah pandemik COVID-19 ini, pembatasan jarak membuat segala aktivitas sulit untuk berjalan normal seperti biasanya. Namun, kreativitas dan inovasi sebagai mahasiswa maupun pelajar untuk membuat karya tidak boleh terpatahkan. Universitas Negeri Jakarta (UNJ) melalui Wakil Rektor III, Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, menggelar Pekan Sains, Teknologi, dan Aktualisasi Mahasiswa (PESTA DARING) pada Senin, 06 Juli 2020. Pesta Daring dilakukan secara virtual sebagai sarana mahasiswa untuk terus produktif dan berprestasi di tengah kondisi pandemik covid-19.
Pesta Daring UNJ 2020 melombakan berbagai jenis bidang, yaitu penalaran, iptek, minat, dan bakat yang dapat diikuti oleh para mahasiswa dan pelajar di seluruh Indonesia. Adapun ketiga belas jenis perlombaan, di antaranya IoT Development Competition, Music Collaboration Challenge, Entrepreneur Challenge, Podcast Challenge, Photo Competition, Essay Competition, Live Quiz, Open Networking Competition, Web Development Comptetition, Hacking Game Simulation Competition, E-Sport Competition, dan Dance Competition.
Putu Agus Wahyu Adi Perdana Giri salah satu MAHAPATI yang berhasil meraih Juara Harapan 1 pada Hacking Game Simulation Competition. Lomba yang diadakan pada hari Minggu 12 Juli 2020 ini diikuti oleh 4.475 orang mahasiswa dari perguruan tinggi di 23 Provinsi di Indonesia. Pelaksanaan Pesta Daring sudah dilaksanakan sejak 2 Juni 2020 lalu, dan pengumuman pemenang dilaksanakan secara serentak pada 20 Juli 2020.
Selamat untuk Putu Agus Wahyu Adi Perdana Giri