Visi :

Menjadi Program Studi Unggul Berbasis Filosofi Tri Hita Karana di Asia pada Tahun 2045

Misi

  1. Menyelenggarakan pendidikan untuk menghasilkan lulusan Pendidikan Informatika yang profesional dan unggul (kompetitif, kolaboratif, dan berkarakter) berdasarkan falsafah Tri Hita Karana.
  2. Meneliti perkembangan ilmu Pendidikan Informatika dan bidang ilmu informatika untuk mendukung pencapaian kompetensi lulusan, pencapaian visi program studi, fakultas, universitas, dan tujuan pendidikan nasional.
  3. Menyelenggarakan pengabdian kepada masyarakat dalam rangka melaksanakan, mensosialisasikan, dan menyebarluaskan pendidikan teknologi informasi dan ilmu informatika sesuai dengan perkembangan masyarakat, ilmu pengetahuan, seni, dan teknologi, serta menjalin kemitraan dengan lembaga lain baik di dalam negeri maupun di luar negeri.

Tujuan

  1. Menghasilkan lulusan yang memiliki kompetensi pedagogik, profesional, sosial, dan kepribadian sebagai guru mata pelajaran ilmu informatika berdasarkan falsafah Tri Hita Karana sehingga lulusan dapat melaksanakan tugasnya secara profesional.
  2. Menghasilkan lulusan yang menguasai ilmu informatika dalam memberikan kontribusi bagi pencapaian tujuan pendidikan nasional, pembangunan nasional, dan pembangunan masyarakat..
  3. Menghasilkan penelitian yang inovatif, mengimplementasikan teori, dan mengembangkan produk dalam pengujian teori dalam pendidikan dan pembelajaran teknik informatika dan ilmu informatika
  4. Sosialisasi hasil penelitian yang inovatif kepada masyarakat dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat dan kerjasama dengan instansi dalam dan luar negeri

Profil Lulusan

    Calon Pendidik Teknik Komputer dan Informatika
Sebagai calon pendidik (guru/pengajar/pelatih) yang memiliki kompetensi unggul di bidang pendidikan, ilmu informatika, dan pendidikan teknologi informasi (kompetitif, kolaboratif, berkarakter) berdasarkan falsafah Tri Hita Karana