Singaraja – Program Studi Pendidikan Teknik Informatika (PTI) Undiksha sukses menggelar acara Sharing Session yang menginspirasi dengan tema “How to Build Start Up from Nothing”. Narasumber utama acara ini adalah Yanto Lu, seorang entrepreneur sukses yang berbagi tips dan trik dalam membangun start-up dari awal. Kegiatan ini adalah bentuk dari pelaksanaan Mata Kuliah Kewirausahaan untuk mahasiswa semester empat (17/5/2023).
Sharing Session tersebut berlangsung dengan penuh antusiasme tinggi dari para peserta, khususnya mahasiswa prodi Pendidikan Teknik Informatika. Yanto Lu membagikan pengalaman dan pengetahuannya yang berharga tentang cara memulai bisnis dari nol dan meraih kesuksesan sebagai seorang entrepreneur. Materi yang disampaikan oleh narasumber menginspirasi dan memberikan wawasan baru kepada peserta, terutama dalam memahami tantangan dan strategi yang terlibat dalam membangun start-up yang sukses. Acara Sharing Session ini adalah implementasi dari Mata Kuliah Kewirausahaan yang diampu oleh Team Teaching Kewirausahaan ( Ketut Andika Pradnyana, S.Pd., M.Pd., I Nyoman Indhi Wiradika, M.Pd., dan Dr. phil. Dessy Seri Wahyuni, S.Kom., M.Eng.)
Acara ini dibuka oleh Dr. phil. Dessy Seri Wahyuni, S.Kom., M.Eng. sebagai salah satu dosen pengampu mata kuliah kewirausahaan dan juga sebagai Koordinator Program Studi Pendidikan Teknik Informatika. Dessy Seri Wahyuni menjelaskan bahwa acara ini bertujuan untuk membangun mindset mahasiswa dalam membangun usaha “Biasanya kami selama perkuliahan hanya menjelaskan materi dari satu sudut pandang saja, kini kami di team teaching kewirausahaan menghadirkan seorang entreprenuer guna memberikan wawasan baru dari sudut pandang yang baru juga” jelas Dessy Wahyuni.
Sharing session ini juga menjadi fokus dari Tim Bismapati yang meliput kegiatan ini sampai selesai. Sehingga bagi masyarakat luar bisa mendapatkan pemahaman juga dengan menonton via youtube di akun Youtube PTI Undiksha ” Saya sangat berterimakasih kepada Tim Bismapati yang telah bekerja keras, bekerja cerdas dan bekerja ikhlas untuk PTI” ujar Andika Pradnyana selaku dosen yang ikut tergabung dalam Tim Bismapati.
Bagi mereka yang tidak dapat menghadiri acara secara langsung, dapat mengakses rekaman acara ini melalui tautan berikut: https://go.undiksha.ac.id/BISMAPATI-9 (ga)